HUBUNGAN ANTARA KECEPATAN MEMBACA DENGAN KEMAMPUAN MEMAHAMI ISI BACAAN SISWA KELAS VII SMP NEGERI 4 KOTA MAKASSAR

  • Muhammad Riswan Sibali Universitas Muhammadiyah Makassar, Makassar, Indonesia
  • Andi Fikri Amran Universitas Muhammadiyah Makassar, Makassar, Indonesia
Keywords: Pengaruh, Kecepatan Membaca, Isi Bacaan

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah mendeskripsikan korelasi antara kecepatan membaca terhadap kemampuan siswa memahami isi bacaan atau teks. Penelitian ini adalah penelitian korelasional. Ada sepuluh orang siswa dengan kategori baik dengan jumlah kata yang terbaca berkisar 151 sampai dengan 200 kata. Selanjutnya, sepuluh orang siswa dikategorikan sedang karena kata yang dapat dibaca dalam dengan durasi waktu satu menit adalah 101 sampai dengan 150 kata. Untuk kategori kurang, ada dua orang siswa yang hanya mampu membaca kata kurang dari seratus. Artinya, kemampuan membaca cepat siswa dinilai cukup baik. Tidak ada siswa yang dinilai baik sekali atau baik kemampuannya untuk menguasai isi teks atau bacaan setelah dibaca cepat. Satu orang dinilai sedang dengan skor kemampuan 80 dengan persentase empat persen, empat orang siswa dinilai kurang dengan skor 61-70 dengan persentase 16 persen, dan 20 orang siswa lainnya dinilai kurang sekali kemampuannya dalam memahami isi teks setelah dibaca dengan kecapatan yang dimilikinya. Setelah dikonsultasikan dengan nilai r table dengan taraf signifikansi 5% dan N = 25, maka r tabelnya adalah 0,404. Dengan demikian, dapat disimpulkan bahwa nilai r tabel 0,404 lebih besar dari r hitung 0,074, maka hipotesis dalam penelitian ini ditolak. Artinya tidak ada pengaruh kecepatan membaca terhadap kemampuan siswa dalam memahami isi teks atau bacaan.

Published
2020-05-21
How to Cite
Muhammad Riswan Sibali, & Andi Fikri Amran. (2020). HUBUNGAN ANTARA KECEPATAN MEMBACA DENGAN KEMAMPUAN MEMAHAMI ISI BACAAN SISWA KELAS VII SMP NEGERI 4 KOTA MAKASSAR. Seminar Internasional Riksa Bahasa. Retrieved from http://proceedings.upi.edu/index.php/riksabahasa/article/view/1023