STRUKTUR PUISI LISAN LOHIDU DAN NILAI-NILAI KEARIFAN LOKAL PADA MASYARAKAT GORONTALO

  • Ellyana Hinta Universitas Negeri Gorontalo
Keywords: Puisi Lisan, Lohidu, Kearifan Lokal, Masyarakat Gorontalo

Abstract

 Indonesia terdiri atas beraneka ragam suku bangsa yang masing-masing mempunyai nilai budaya tersendiri. Karakteristik budaya yang beraneka ragam terdiri atas berbagai dimensi kehidupan yang menyebar pada kurang lebih tiga ratus kelompok etnis dan suku di Indonesia. Masing-masing etnis dan suku itu mempunyai ciri serta keunikan budaya yang berbeda-beda antara satu dengan lainnya, dan itulah kekayaan bangsa yang tidak ternilai harganya. Kebudayaan masyarakat melingkupi berbagai unsur pola hidup keluarga, dimensi kemasyarakatan, religi dan kesenian yang bersemayam dalam wadah sehingga menjadi identitas kepribadian bangsa Indonesia. Untuk itu, tampak bahwa kebudayaan merupakan pola hidup yang harus dijunjung tinggi oleh masyarakat. Salah satu unsur pola hidup dalam masyarakat adalah sastra lisan. Dan dari sekian ragam sastra lisan, di Gorontalo ada yang dikenal dengan lohidu yakni sejenis pantun yang masih digunakan hingga sekarang. Sastra lisan ini sangat sarat dengan nilai-nilai kearifan lokal sehingga penting untuk dikaji. Sehubungan dengan itu, tujuan pengkajian adalah “untuk mendiskripsikan nilai-nilai kearifan dalam struktur puisi lisan lohidu”. Sebagai hasil kajian ini antara lain, bahwa dalam sruktur lohidu terdapat nilai kearifan lokal antara lain, keteguhan hati, kerjasama, kepedulian, dan kejujuran, dan kedisiplinan antar sesama.

Published
2020-05-22
How to Cite
Ellyana Hinta. (2020). STRUKTUR PUISI LISAN LOHIDU DAN NILAI-NILAI KEARIFAN LOKAL PADA MASYARAKAT GORONTALO. Seminar Internasional Riksa Bahasa. Retrieved from http://proceedings.upi.edu/index.php/riksabahasa/article/view/1049