Meningkatkan Kemampuan Membaca Permulaan Anak Usia Dini Melalui Aplikasi Dongmul Untuk Anak Usia 4-5 Tahun (Penelitian Tindakan Kelas pada Kelompok A di TK X Purwakarta)

  • Anzan Asmara, Finita dewi, Hayani Wulandari
Keywords: Membaca permulaan, dongmul

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh adanya permasalahan membaca permulaan  pada anak usia dini serta adanya tuntunan pada anak untuk bisa membaca. Tujuan dari penelitian ini adalah 1). Untuk mengetahui  kondisi pada proses pembelajaran kemampuan permulaan pada anak di TK X Purwakarta sebelum diperkenalkan aplikasi dongmul  2). Untuk mengetahui pelaksanaan membaca permulaan dengan aplikasi dongmul di TK X Purwakarta 3). Untuk mengetahui peningkatan kemampuan membaca permulaan anak sebelum dan sesudah diperkenalkan aplikasi dongmul dan juga mencoba berbagai fitur yang ada di aplikasi dapat membantu meningkatkan membaca permulaan anak. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas, adapun data yang diperoleh hasil merupakan hasil observasi, wawancara, dan tes. Penelitian ini dilakukan pada kelompok A di TK X Purwakarta dengan jumlah subjek penelitian 9 orang anak yang berusia 4-5 tahun. Dalam penelitian ini terdapat beberapa tahapan yang dilakukan disetiap siklusnya yaitu perencanaan, pelaksanaan, pengamatan dan refleksi. Kondisi kemampuan awal kemampuan membaca anak yang Belum Berkembang (B) sekitar 22,22% Mulai Berkembang (MB)66,66% dan baru ada satu anak yang Berkembang Sesuai Harapan sedangkan belum ada anak yang Berkembang Sangat Baik  pada siklus ke-2 rata-rata secara keseluruhan 62,10%(BSH)  dan siklus ke-3 81,25%(BSB). Dari hasil penelitian yang telah dilakukan bahwa meningkatkan kemampuan membaca permulaan melalui aplikasi dongmul ini dapat direkomendasikan bagi pendidik dan juga orang tua untuk membantu membaca permulaan pada anak usia dini.

Published
2023-02-04