Penerapan Metode Fernald untuk Meningkatkan Kemampuan Membaca Permulaan bagi Anak Lambat Belajar di Kelas II Sekolah Dasar

  • Aulia Ishfa Hani Faruqi Universitas Pendidikan Indonesia, Purwakarta
  • Hafiziani Eka Putri Universitas Pendidikan Indonesia, Purwakarta
  • Endang Hidayat Universitas Pendidikan Indonesia, Purwakarta
Keywords: Kemampuan Membaca Permulaan, Metode Fernald, Anak Lambat Belajar

Abstract

Anak lambat belajar merupakan anak yang memiliki kemampuan intelektual dibawah dari anak-anak normal lainnya. Kemampuan intelektual Anak lambat belajar biasanya dilihat dari skor akademik yang didapatkan oleh anak ketika dilakukan tea kecerdasan, dimana hasil dari tes kecerdasan IQ anak berada di antara 70-89. Hambatan yang dimiliki oleh anak membuat mengalami kesulitan pada beberapa kemampuan salah satunya kemampuan membaca. Membaca memiliki peranan penting untuk memperoleh pengetahuan dan untuk berkomunikasi. Pada saat observasi, peneliti mendapatkan beberapa rapat anak yang duduk di kelas II yang berada di salah satu sekolah daerah Purwakarta mengalami kesulitan ketika membaca. Upaya yang dilakukan oleh peneliti untuk meningkatkan kemampuan membaca pada anak, peneliti menerapkan penggunaan metode fernald. Metode fernald di gunakan peneliti untuk mengetahui pengaruh yang akan terjadi kepada anak ketika metode fernald siterapkan. Metode yang digunakan dalam penelitian ini yaitu menggunakan metode dengan pendekatan Single Subject Research (SSR) dan desain yang digunakan dalam penelitian ini yaitu desain A-B-A. berdasarkan hasil dari pelaksanaan penelitian ini, bahwa penggunaan metode fernald menunjukkan sebuah pengaruh yang baik terhadap kemampuan membaca permulaan anak. hal ini dapat terlihat dengan adanya peningkatan mean level pada kemampuan membaca anak mulai dari baseline-1, intervensi, dan baseline-2. Diharapkan penelitian ini dapat menjadi sebuah pendekatan yang dapat membantu guru untuk mengembangkan kemampuan membaca anak.

Published
2022-04-20
How to Cite
FaruqiA. I. H., PutriH. E., & HidayatE. (2022). Penerapan Metode Fernald untuk Meningkatkan Kemampuan Membaca Permulaan bagi Anak Lambat Belajar di Kelas II Sekolah Dasar. Renjana Pendidikan: Prosiding Seminar Nasional Pendidikan Dasar, 2(1), 1085-1095. Retrieved from http://proceedings.upi.edu/index.php/semnaspgsdpwk/article/view/2086