Perkembangan Keterampilan Abad 21: Critical Thinking pada Pembelajaran Inquiry Project Based Learning dengan Strategi Reading Infusion Materi Besaran Fisika dan Pengukurannya di Salah Satu SMA Negeri Kota Bandung

  • Ahmad Fahruddin Universitas Pendidikan Indonesia
  • Winny Liliawaty Universitas Pendidikan Indonesia
  • Parsaoran Siahaan Universitas Pendidikan Indonesia

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk melihat perkembangana keterampilan Abad 21: berpikir kritis peserta didik pada pembelajaran Inquiry Project based learning dengan strategi reading infusion selama tiga pertemuan. Jenis penelitian yang digunakan yaitu pre-experimental design dengan desain penelitian One shot case study. Penelitian ini menggunakan sampel sebanyak 80 peserta didik di salah satu SMA di Bandung. Hasil yang diperoleh adalah keterampilan berpikir kritis peserta didik kategori bawah standar dari pertemuan satu hingga pertemuan tiga berkembang positif dengan berkurangnya peserta didik yang memiliki keterampilan berfikir kritis dibawah standar. pada kategori standar mengalami penurunan persentase pada pertemuan dua dan kenaikan persentase pada pertemuan ke tiga.

Downloads

Download data is not yet available.
Published
2021-01-18