Sistem Alat Ukur Waktu Otomatis dengan Sensor Line Tracking pada Media Pembelajaran Pesawat Atwood

  • Aulia Hanifa Budiman Universitas Pendidikan Indonesia, Prodi Fisika, FPMIPA
  • Ahmad Aminudin Universitas Pendidikan Indonesia, Prodi Fisika, FPMIPA
  • Maman Budiman Institut Teknologi Bandung, Laboratorium Fisika Instrumen

Abstract

Perancangan dan pembuatan sistem alat ukur waktu otomatis menggunakan sensor RPR-220 (Reflective Photosensor) pada pesawat Atwood telah dilakukan. Sistem alat ukur waktu yang telah dibangun berfungsi sebagai pengukur waktu tempuh beban jatuh dan hasil nilainya langsung ditampilkan pada LCD Shield Arduino. Penelitian dilakukan untuk menentukan percepatan dan momen inersia katrol pada sistem pesawat Atwood. Metode yang digunakan untuk menentukan percepatan pada sistem pesawat Atwood adalah dengan melakukan eksperimen mengukur waktu dari beberapa jarak tempuh beban jatuh yang berbeda. Eksperimen juga menggunakan beban tambahan yang berbeda agar bisa mengetahui pengaruh massa terhadap percepatan jatuh benda. Dari hasil eksperimen yang telah dilakukan, percepatan berbanding lurus dengan massa beban tambahannya. Setelah mendapatkan percepatan, selanjutnya adalah menentukan momen inersia katrol. Momen inersia katrol yang didapatkan dari hasil pengolahan data eksperimen-eksperimen yang telah dilakukan adalah 7,81 x 10-3 kg m2; 5,97 x 10-3 kg m2; 6,42 x 10-3 kg m2; dan 5,79 x 10-3 kg m2.

Downloads

Download data is not yet available.
Published
2021-01-18