MENDESKRİPSİKAN TİNGKAT EFİKASİ DİRİ PADA SİSWA SMAN 6 BATANGHARİ TERHADAP PEMBELAJARAN FİSİKA
Abstract
Fisika merupakan salah satu mata pelajaran wajib untuk dipelajari di tingkat sekolah menengah atas (SMA) khususnya pada siswa yang mengambil kelas peminatan ilmu pengetahuan alam (IPA). Namun, pelajaran fisika menduduki peringkat terendah kedua pada ujian nasional terakhir. Hal ini dapat menurunkan tingkat efiskasi diri pada siswa, sehingga mempengaruhi proses dan hasil belajar mereka. Oleh karena itu, pemahaman akan faktor yang mempengaruhi efikasi diri siswa menjadi sangat penting. Sehingga guru dapat meningkatkan tingkat efikasi diri dan hasil belajar siswa. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui faktor yang mempengaruhinya pada siswa kelas XI di SMAN 6 Batanghari. Jenis penelitian ini adalah kualitatif deskriptif dengan menggunakan metode wawancara. Subjek dalam penelitian yang digunakan adalah guru dan siswa kelas XI IPA I dan XI IPA II SMAN 6 Batanghari, dengan sampel sebanyak 60 siswa. Pengumpulan data dalam Penelitian ini menggunakan teknik puroposive sampling dan menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode analisis deskriptif. Hasil dari penelitian menunjukkan bahwa, faktor yang mempengaruhi tingkat efkasi diri siswa tersebut adalah rasa takut akan mendapat respon negatif dan rendahnya minat terhadap pembelajaran fisika.
Downloads
Copyright (c) 2021 Rido Ilham Widodo
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License.