Profil Keterampilan Pemodelan Siswa SMP pada Pembelajaran Tata Surya Berbantuan Aplikasi Solar System Scope

  • Program Studi Pendidikan Fisika, Universitas Pendidikan Indonesia
  • Program Studi Pendidikan Fisika, Universitas Pendidikan Indonesia
  • Program Studi Pendidikan Fisika, Universitas Pendidikan Indonesia
Keywords: Modelling Skill; Solar System Scope; Solar System

Abstract

Dalam kajian fisika, objek atau fenomena alam yang dipelajari sering kali bersifat abstrak. Siswa dituntut untuk mampu membayangkan suatu objek atau fenomena yang sulit ditunjukkan secara langsung. Salah satu keterampilan yang dibutuhkan untuk mengatasi hal tersebut adalah pemodelan. Melalui keterampilan pemodelan, siswa dapat mengilustrasikan objek atau fenomena alam yang bersifat abstrak. Keterampilan pemodelan merupakan salah satu aspek pada keterampilan generik sains. Penggunaan gawai pada proses pembelajaran dapat memberikan banyak kontribusi, terutama pada pembelajaran fisika. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perbedaan keterampilan pemodelan antara siswa di kelas eksperimen yang diberi perlakuan berupa pembelajaran berbantuan aplikasi Solar System Scope dengan siswa di kelas kontrol yang tidak diberi perlakuan. Metode yang digunakan pada penelitian ini adalah quasi-experiment dengan desain penelitian posttest-only control group design. Sampel penelitian terdiri dari 31 siswa kelas eksperimen dan 31 siswa kelas kontrol pada salah satu SMP Negeri di Kota Bandung. Sampel ini ditentukan menggunakan teknik random sampling. Kedua kelas diberi posttest berupa soal pilihan ganda. Analisis data penelitian dilakukan menggunakan uji t yang menghasilkan nilai thitung = 5,8540 > ttabel = 1,6706. Hal ini menunjukkan adanya perbedaan keterampilan pemodelan yang signifikan antara kelas eksperimen dengan kelas kontrol setelah diterapkannya pembelajaran berbantuan aplikasi Solar System Scope.

 

In physics, there are a lot of abstract objects and phenomenons. Students should be able to imagine the object or phenomenon that hard to show directly. One of the needed skills to resolve that problem is modelling skill. By modelling skill, students could illustrate the abstract object or phenomenon. Modelling skill is one of generic science skills aspect. Using smartphone in learning process could give many contributions, especially in physics learning. This study aims to know the differences of modelling skill between experiment class students that treated by the learning assisted by Solar System Scope application and students in control class that not treated. This study used quasi-experiment method with posttest-only control group design. Sample in this study consist of 31 experiment class students and 31 control class students of junior high school in Bandung. This sample is chosen by random sampling technique. Both classes are given the multiple choices posttest. Data analysis use t-test that resulted tvalue = 5,840 > ttable = 1,6706. This result show that there is the significant difference between experiment class and control class after learning assisted Solar System Scope has been applied.

Downloads

Download data is not yet available.
Published
2019-05-08