Rancang bangun aplikasi kamus fisika berorientasi literasi sains sebagai sumber belajar mandiri pada materi suhu dan kalor

  • Fathan Muhammad Izzuddin Program Studi Pendidikan Fisika, Fakultas Pendidikan Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam, Universitas Pendidikan Indonesia
  • I.M. Sari Program Studi Pendidikan Fisika, Fakultas Pendidikan Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam, Universitas Pendidikan Indonesia
  • S Karim Program Studi Pendidikan Fisika, Fakultas Pendidikan Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam, Universitas Pendidikan Indonesia
  • D Saepuzaman Program Studi Pendidikan Fisika, Fakultas Pendidikan Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam, Universitas Pendidikan Indonesia
Keywords: Aplikasi kamus fisika, literasi sains, suhu dan kalor

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk merancang aplikasi kamus fisika berorientasi literasi sains sebagai sumber belajar mandiri pada materi suhu dan kalor. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian adalah Research and Development (R & D) dengan model ADDIE, yang terdiri dari tahap Analysis, Design, Development, Implementation, dan Evaluation. Untuk mengukur kualitas aplikasi kamus fisika ini dilakukan validasi ahli berupa validasi media dan konten, serta uji terbatas produk kepada 31 peserta didik kelas XI SMA berupa angket tanggapan peserta didik terhadap aplikasi kamus fisika, angket tingkat kesukaran materi, dan uji rumpang. Hasil penelitian menunjukan bahwa aplikasi kamus fisika yang dikembangkan memenuhi aspek literasi sains dengan komposisi untuk pengetahuan sains, penyelidikan hakikat sains, sains sebagai cara berpikir, serta interaksi sains, teknologi, dan masyarakat masing-masing sebesar 54,2%; 17,8%; 14,4%; 13,6%.Untuk konten dan media aplikasi ini termasuk ke dalam kualifikasi “layak”. Peserta didik memberikan tanggapan yang positif terhadap aplikasi kamus fisika yang dikembangkan

Downloads

Download data is not yet available.
Published
2020-02-01