STRATEGI PEMASARAN IKAN SIDAT: ANALISIS LINGKUNGAN PASAR DENGAN MENGGUNAKAN METODE FOMO SEBAGAI TAKTIK

  • Ridho Arief Firmasyah Universitas Pendidikan Indonesia
  • Brilliant Hanief Ageng Universitas Pendidikan Indonesia
  • Anisa Yuli Rahmawati Universitas Pendidikan Indonesia
  • Rean Zikry Ahdiat Universitas Pendidikan Indonesia
  • Raihan Naufaldi Universitas Pendidikan Indonesia
Keywords: Ikan Sidat, FOMO, Google Scholar, Pemasaran, Strategi

Abstract

Perikanan dan hasil laut merupakan kontributor utama ekonomi maritim Indonesia. Nelayan sebagai aktor utama dalam industri ini memiliki keterbatasan dari aspek teknologi dan pemasaran hasil tangkapan. PT Laju Banyu Semesta adalah salah satu perusahaan yang bergerak di agribisnis ikan sidat di Kabupaten Bogor. Ikan sidat sendiri memiliki banyak kelebihan dan nilai gizi nya pun tidak berbeda dari ikan terbaik lainnya. Namun permintaan pasar lokal yang kurang membuat perusahaan sedikit kebingungan dengan strategi pemasaran apa yang harus diterapkan agar peminat masyarakat lokal itu meningkat. Adapun metode dari analisis ini dengan memanfaatkan infromasi baik dari jurnal, skripsi dari Google Scholar ataupun Publish or Perish. Juga metode FOMO serta SWOT yang digunakan dalam penelitian ini untuk menyesuaikan dengan perkembangan zaman yang ada serta memanfaatkan hal yang sedang banyak dibahas pada zaman ini. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk memperbaiki sistem pemasaran mengenai ikan sidat ke konsumen umum dan juga memberikan penilaian yang positif untuk hal yang baru di zaman ini.

Published
2024-05-20