Pengaruh Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Think Pair Share (TPS) Berbantuan Jarimatika terhadap Kemampuan Pemecahan Masalah Matematis Siswa Sekolah Dasar

  • Dede Ahmad Sugandi Universitas Pendidikan Indonesia
  • Hafiziani Eka Putri Universitas Pendidikan Indonesia, Purwakarta
  • Fitri Nuraeni Universitas Pendidikan Indonesia, Purwakarta
Keywords: Think Pair Share, Jarimatika, Kemampuan Pemecahan Masalah Matematis.

Abstract

Latar belakang dari penelitian ini yaitu pentingnya kemampuan penyelesaian masalah matematis siswa dan fakta dilapangan yang menunjukkan bahwa kemampuan penyelesaian masalah matematis siswa belum optimal. Berdasarkan hal tersebut, tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui dan menganalisis pengaruh penerapan model kooperatif tipe Think Pair Share (TPS) berbantuan jarimatika terhadap kemampuan pemecahan masalah matematis siswa serta untuk mengetahui dan menganalisis perbedaan kemampuan pemecahan masalah matematis siswa yang mendapat perlakuan pembelajaran dengan model kooperatif tipe Think Pair Share (TPS) berbantuan jarimatika dengan siswa yang menggunakan model konvensional. Jenis penelitian yang digunakan ialah quasi experiment dengan desain non-equivalent control group. Desain ini memberikan tes kemampuan awal (pretest)  dan tes kemampuan akhir (posttest) setelah diberikan perlakuan treatment pada kedua kelas yang telah ditentukan. Populasi pada penelitian ini adalah siswa kelas V di UPTD SDN Purwamekar. Sampel yang menjadi subjek penelitian adalah 32 siswa kelas eksperimen dan 32 siswa kelas kontrol. Hasil data yang telah peneliti olah menunjukkan rata-rata nilai kelas eksperimen sebesar 23,69 sedangkan kelas kontrol sebesar 21,59. Selain itu hasil uji Mann Whitney U Nilai N-Gain diperoleh nilai sebesar 0,00. Nilai tersebut kurang dari 0,05 maka uji hipotesis ditolak yang memiliki arti peningkatan skor rata-rata kemampuan pemecahan masalah siswa yang mendapat pembelajaran model TPS berbantuan jarimatika lebih baik dari siswa yang mendapat pembelajaran secara konvensional. Hasil uji data korelasi model pembelajaran Think Pair Share (TPS) berbantuan jarimatika dengan kemampuan penyelesaian masalah matematis memiliki hubungan yaitu R=0,516. Nilai R Square sebesar 0,266, jika dalam bentuk persen sama dengan 26,6% artinya model pembelajaran Think Pair Share (TPS) berbantuan jarimatika memiliki pengaruh sebesar 26,6% terhadap kemampuan penyelesaian masalah matematis siswa.

Published
2024-10-07
How to Cite
Ahmad SugandiD., Eka PutriH., & NuraeniF. (2024). Pengaruh Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Think Pair Share (TPS) Berbantuan Jarimatika terhadap Kemampuan Pemecahan Masalah Matematis Siswa Sekolah Dasar. Renjana Pendidikan: Prosiding Seminar Nasional Pendidikan Dasar, 4(1), 245-254. Retrieved from http://proceedings.upi.edu/index.php/semnaspgsdpwk/article/view/3754