Analisis Kebutuhan Bahan Pengayaan Teks Prosedur dalam Pembelajaran Bahasa Indonesia bagi Penutur Asing

  • Nur Anita Syamsi Safitri Universitas Pendidikan Indonesia, Bandung, Indonesia
  • Nuny Sulistiany Idris Universitas Pendidikan Indonesia, Bandung, Indonesia
  • Yeti Mulyati Universitas Pendidikan Indonesia, Bandung, Indonesia
  • Isah Cahyani Universitas Pendidikan Indonesia, Bandung, Indonesia
Keywords: Bahan Pengayaan, BIPA, Teks Prosedur, Kuliner

Abstract

Penyusunan bahan pengayaan teks prosedur berguna untuk membantu pemelajar BIPA dasar dalam memahami tugas sederhana agar mampu menerapkannya sesuai instruksi. Namun, bahan pengayaan yang tepat sasaran memerlukan kegiatan pendahuluan sebagai upaya menganalisis kebutuhan. Dengan menggunakan desain deskriptif kualitatif, penelitian ini mengumpulkan data-data melalui wawancara kepada pengajar BIPA tingkat dasar, angket kebutuhan untuk pemelajar BIPA, dan analisis dokumen bahan pengayaan teks prosedur yang terdapat di laman BIPA daring Kemendikbudristek. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pengajar dan pemelajar memerlukan adanya penyusunan bahan pengayaan teks prosedur khususnya materi simakan berbasis web. Selanjutnya, penyesuaian konten pada bahan pengayaan teks prosedur bagi pemelajar BIPA berupa muatan tentang pengetahuan kuliner Indonesia.

Published
2022-01-05
How to Cite
Nur Anita Syamsi Safitri, Nuny Sulistiany Idris, Yeti Mulyati, & Isah Cahyani. (2022). Analisis Kebutuhan Bahan Pengayaan Teks Prosedur dalam Pembelajaran Bahasa Indonesia bagi Penutur Asing. Seminar Internasional Riksa Bahasa, 42-48. Retrieved from http://proceedings.upi.edu/index.php/riksabahasa/article/view/1646

Most read articles by the same author(s)

<< < 1 2 3 4